Dreamweaver |
Rollover Image merupakan suatu image / gambar yang dilengkapi dengan script di dalamnya sehingga sewaktu gambar (gambar utama/default) itu disorot dengan kursor maka gambar tersebut akan berganti dengan gambar yang lain (gambar kedua).
Memasukkan Rollover Image.
Dengan Fasilitas ini gambar tampilan akan berubah bila pointer anda letakkan pada gambar tersebut.
- Pilih menu Insert Bar Common, klik tombol Drop Down kemudian klik pada Rollover Image.
- Kemudian akan muncul jendela Insert Rollover Image.
- Masukkan nama pada Image Name. Selanjutnya masukkan Original Image sebagai image pertama dan masukkan Rollover Image sebagai image kedua.
- Jangan lupa untuk menyimpan hasil modifikasi anda.
Membuat Link.
Disini akan saya sampaikan cara membuat link dengan Dreamweaver 8.
Membuat Link Dengan Teks.
- Buka kembali file anda yang bertuliskan “klik disini” kemudian blok pada tulisan tersebut.
- File tersebut Save kembali dengan Save As dan beri nama file yang berbeda.
- Selanjutnya pada Insert Bar klik pada Common dan pilih pada Hyperlink (yang bergambar rantai)
- Akan muncul kotak dialog Hyperlink.
- Pada Link masukkan file yang telah anda buat tadi.
- Ubah target menjadi Self
- Jangan lupa isi nama Title. Selanjutnya klik Ok.
- Buat modifikasi dengan memasukkan kalimat pada tiap kolom tabel yang telah anda buat dengan kata Home, Order, FAQs, Contact Us, About Us dll. Coba anda linkkan tiap kata tersebut diatas.
- Terakhir Save file yang telah anda modifikasi ini
Membuat Link Dengan Image.
Sederhana sekali caranya. Pilih menu Insert Bar pada Common kemudian klik Image dan masukkan pada halaman kerja atau tabel Dreamweaver 8 anda.
- Klik pada gambar tersebut.
- Pada kotak dialog Properties pada Link klik pada gambar folder dan pilih file atau halaman untuk link gambar tersebut
- Jangan lupa untuk simpan file hasil modifikasi ini.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Anda Ingin Kursus Mastering Komputer ?
KLIK DISINI
Judul: Membuat Rollover Image Dengan Dreamweaver
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://tips-triks-ilmu-komputer.blogspot.com/2014/10/membuat-rollover-image-dengan.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Anda Ingin Kursus Mastering Komputer ?
KLIK DISINI
kalau rollover image nya tidak jalan kenapa ya?
BalasHapus