Rainbow Folder |
Rainbow Folder adalah sebuah aplikasi unik untuk merubah warna dari ikon yang merepresentasikan folder apapun. Untuk lebih mudahnya, dengan utility ini Anda dapat mewarnai folder apapun. Selain dapat mempercantik tampilan pada Windows Explorer, aplikasi ini dapat membantu Anda untuk mengategorikan file pada satu folder.
Walaupun aplikasi ini dapat berjalan melalui proses instalasi, tetapi Rainbow Folder merupakan Portable Software. Pada saat diunduh, utility ini masih dalam bentuk rar dengan ukuran file sebesar 785 Kb yang berisikan exe dam txt file. Proses instalasi aplikasi ini tidak memakan waktu lama, cukup menunggu selama 00.09.03 detik, maka program ini sudah dapat diakses melalui start menu. Setelah terinstal pada pc, aplikasi ini akan memakan ruang hardisk sebesar 1,41 MB.
LANGKAH-LANGKAH
- Download dan Install Rainbow Folders, untuk proses instalasinya sangat mudah, sama seperti melakukan Install Program pada umumnya.
- Sekarang Anda jalankan program tersebut, dan pilih folder mana yang ingin Anda rubah warnanya.
- PIlih warna yang Anda inginkan dengan memilihnya di bagian "Color", atau kalau Anda ingin asal memberi warna Anda dapat menekan tombol "Random" dan lihat hasilnya di bagian "Preview".
- Setelah selesai memilih warna, klik "Colorize" untuk menerapkannya pada folder yang ingin Anda rubah warnanya.
- Untuk mengembalikannya ke warna Default, Anda hanya perlu mengklik tombol "Decolorize"
- Anda juga dapat mewarnai folder di PC Anda secara Multiple dengan mencentang "Multiple select". Kemudian centang folder mana saja yang ingin Anda warnai > Pilih Warna > klik "Colorize".
- Selain itu Anda dapat juga memilih Style folder yang ingin Anda warnai dengan memilihnya pada bagian "Style". Sekarang tugas terakhir Anda adalah mengecek hasil pengeditan Anda pada folder-folder milik Anda.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Anda Ingin Kursus Mastering Komputer ?
KLIK DISINI
Judul: CARA MEMBUAT FOLDER BERWARNA-WARNI DENGAN RAINBOW FOLDER
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://tips-triks-ilmu-komputer.blogspot.com/2014/10/cara-membuat-folder-berwarna-warni.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Anda Ingin Kursus Mastering Komputer ?
KLIK DISINI
0 komentar:
Posting Komentar