Senin, 29 September 2014

Web Design Menggunakan Grid



Web Design Menggunakan Grid
Grid
Banyak cara sebenarya untuk mendesain sebuah Tampilan web, tergantung dari kebiasaan dan kemampuan masing-masing, ada yang langsung mendesain menggunakan perangkat design web otomatis, ada yang menggunakan Framework tertentu dan ada juga menggunakan tools-tools tertentu, kali ini saya akan mencoba mengajak teman-teman untuk belajar bersama bagaimana mendesain sebuah layout dari sebuah halaman web, tetapi bukan mendesign secara grafis, artinya saya tidak akan menjelaskan bagaimana membuat design dari photoshop, melainkan mendesign dengan menggunakan CSS Framework, mungkin teman-teman ada yang bertanya bedanya apa ? memang kedua hal tersebut tidak dapat di pisahkan, photosop merupakan tools utama untuk melakukan design Web tetapi dalam bentuk Hard Grafis (image) bukan dalam bentuk Web Template (berupa kode html yang menyusun sebuah tampilan web),emang benar dari photoshop juga bisa langsung kita export menjadi bentuk html template, setelah melakukan beberapa slice (pemotongan) pada image, tentu saja hasilnya tidak akan rapi, alias tidak akan sama seperti halnya yang kita inginkan


Pentingnya Penggunaan Grid Dalam Desain

Grid memungkinkan desain yang logis, masuk akal, dan mudah dipahami. Penggunaan grid juga mempermudah penyampaian alur informasi dalam desain. penggunaan grid dalam desain web sudah demikian populer sehingga bisa dikatakan sebagai standar umum para desainer professional. Beberapa desain sangat jelas menggunakan format grid semisal dribbble. Desain yang terkesan tanpa grid pun sesungguhnya tidak mungkin lepas dari grid.

SISTEM GRID

Dengan memanfaatkan sistem grid, seorang web designer akan bekerja lebih cepat dengan hasil optimal. Sistem grid membantu konsistensi tata letak (layout) setiap halaman dalam sebuah website. Selain itu, dengan sistem grid akan mempermudah dalam menterjemahkan ke dalam Bahasa program web (Cascading Style Sheet).
Sebelum muncul sistem grid, sebagian besar membuat secara manual dengan garis bantu (ruler) yang disediakan oleh Software tersebut. Selain hasilnya kurang maksimal, juga dapat menghambat pekerjaan karena harus membuat grid terlebih dulu.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Web Design Menggunakan Grid
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://tips-triks-ilmu-komputer.blogspot.com/2014/09/web-design-menggunakan-grid.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.
Anda Ingin Kursus Mastering Komputer ?
KLIK DISINI
0 komentar:
Posting Komentar